Kunjungan International Business Development Director APICS

Tracy Visit to IPOMS-TIUI-Depok
Tracy Visit to IPOMS-TIUI-Depok

Pada tanggal 3 April 2011, Mrs. Tracy Cheetham, International Business Dev. Director APICS berkunjung ke Indonesia. Rencananya kedatangan Tracy akan mengikuti beberapa pertemuan. Pada malam pertama dilakukan pertemuan di kantor PQM, sebagai AEP di Indonesia, dengan vendor reprint dokumen APICS di Indonesia. Keesokan harinya dilanjutkan dengan pertemuan di kantor IPOMS di Dept. TI UI, Depok. Kedatangan Tracy ini merupakan kunjungan awal sebelum kunjungan Chairman dan CEO APICS ke Indonesia di minggu berikutnya.

Tiba pada pukul 19.00 di Bandara Soetta, Tracy dijemput oleh Hariyanto Salim menuju kantor PQM di Cempaka Putih. Acara diawali dengan makan malam, dengan beberapa menu Indonesia, antara lain Pempek Palembang, dan ikan goreng. Pertemuan malam itu diawali dengan presentasi dari salah satu vendor reprint di Indonesia. Dijelaskan kemampuan reprint dari vendor tersebut untuk menjaga kerahasiaan, kualitas, dan layanan yang prima bagi IPOMS dan APICS di kemudian hari. Presentasi dilakukan oleh bagian IT dari perusahaan reprint tersebut didampingi dengan pemiliknya. Pertemuan dilanjutkan dengan laporan singkat oleh PQM mengenai perkembangan PQM sebagai Authorized Education Provider di Indonesia. Pertemuan berlangsung cukup lama dan diakhiri larut malam. Pertemuan malam itu dihadiri oleh Hariyanto Salim, Marshall Saluding, Kristanto Santosa, Eddi Sutanto, Jojo Agustina dan vendor reprint.

Keesokan pagi nya, selesai sarapan Bakmi Aboen di Gang Kelinci, Tracy langsung berangkat ke kantor IPOMS di depok, TI-UI, didampingi oleh Hariyanto Salim. Setibanya di Depok, Tracy dan Hariyanto diterima oleh Prof. Yuri Zagloel, selaku ketua Dept. Teknik Industri Universitas Indonesia. Pertemuan lalu dilanjutkan dengan Prof. Bambang Sugianto, selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Pada pertemuan ini diutarakan keinginan IPOMS untuk menawarkan beberapa kerjasama dengan pihak Akademis untuk lebih mensosialisasikan sertifikasi profesional CPIM, dan mengundang Prof. Bambang untuk mengikuti kuliah umum pada tanggal 11 April 2011 yang akan dilakukan oleh CEO APICS, Mr. Abe Eshkenazi.

Selesai pertemuan dengan Dekan FTUI, tamu berikutnya sudah menunggu di Dept. TIUI. Tamu yang diundang secara khusus adalah Prof. Nyoman Pujawan dari ITS. Kehadiran Prof. Nyoman diharapakan dapat memberikan masukan bagaimana bentuk kerjasama antara IPOMS dengan akademisi agar terjalin lebih baik. Selain itu, pengalaman Prof. Nyoman di dalam mengelola OSCM dan pertemuan yang dilakukan secara berkala dan beberapa kali dilakukan di Indonesia, bisa menjadi masukan bagi APICS agar kegiatan APICS berikutnya dilakukan diIndonesia.

Dari pertemuan ini dihasilkan usulan bentuk kerjasama antara IPOMS dengan Akademisi sebagai berikut:
– Menyediakan akses bagi mahasiswa untuk mengikuti ujian APICS – CPIM modul BSC dengan harga khusus,
– Menyediakan dukungan (beasiswa terbatas mengikuti ujian CPIM BSC) bagi instruktur dari institusi yang secara serius ingin menjalin kerjasama,
– Mengadopsi CPIM modul BSC sebagai kuliah pilihan di institusi pendidikan.
Secara teknis, bagaimana bentuk kerjasama dengan tiap-tiap institusi akan berbeda-beda, namun akan mengikuti 3 bentuk kerjasama di atas. (HS)

Tinggalkan Balasan